CHAMPS ? Apa sih CHAMPS itu?
CHAMPS adalah sebuah singkatan yang berarti :
C = Consident
H = Honest
A = Attractive
M = Magnanimous
P = Proactive
S = Solidarity
Mengapa di adakan CHAMPS di UISI ? karena UISI berharap para mahasiswanya menjadi seorang pemimpin. Jadi Champs adalah kegiatan tahunan yang ditujukan kepada mahasiswa baru dengan tujuan untuk membentuk karakter dan mengenalkan dunia mahasiswa. Dalam hal ini juga digunakan untuk kaderisasi. Pengertian dari kaderisasi sendiri adalah suatu proses membentuk kader-kader yang sesuai dengan kader itu sendiri. Champs ini banyak dilakukan kegiatan pembekalan. Fungsi pembekalan ini agar dapat dilakukan sebagai adaptasi oleh mahasiswa baru untuk mengenal dunia kampus dan tata kehidupan di kampus itu sendiri.
Apa perbedaan IOMB dan CHAMPS ? IOMB itu sendiri adalah Orientasi awal setelah kita lolos menjadi mahasiswa UISI dan kegiatan pembuka karakter awal kita menjadi mahasiswa. Dan CHAMPS adalah pijakan ke-2 setelah IOMB, jadi di CHAMPS karakter kita lebih di matangkan kmbali untuk menjadi mahasiswa. Yang berjalan dalam 3 bulan setiap 2 pekan sekali.
Ada proses-proses atau alur dalam champs yaitu :
Ø Input mahasiswa baru adalah pijakan awal saat pertama kali masuk kamus
Ø Masa aktualisasi adalah saat mahasiswa mulai memahami dan mengembangkan diri setelah mendapat pembekalan.
Ø Masa kontribusi adalah saat mahasiswa mulai aktif mengikuti kegiatan kampus seperti organisasi, penelitian maupun pengabdian masyarakat.
TIPE-TIPE MAHASISWA
Wajib baca nih!
1. Belatung ( BElum terLAlu unTUNG )
Jenis mahasiswa yang terkena bujuk rayu bla bla bla kapal pesiar, ket pribadi, etc. Ngajak temen buat dijadiin downline terus tapi gak untung".
2. BPJS ( Budget Pas2an Jiwa Sosialita )
Jenis mahasiswa yang up to date, doyan beli barang kw biar keliatan kece, dan hits. Hemat woy hemat...
3. CAPUNG ( CAri Pinjaman UtaNG )
Suka utang padahal punga banyak uang tapi boros dan tidak dimanfaatkan dengan benar, akhirnya nyusahin teman. Kasihan bener...
4. KUSIR KUDA ( KUliah nakSIR KUliah tiaDA )
Nih tujuan kuliah bukan cari ilmu tapi tebar pesona dan naksir sana sini. Istighfar nak...
5. KURA KURA ( KUliar RApat KUliah RApat )
Jenis mahasiswa yang aktif banget sama organisasi, biasanya maba-miba. Nggak langsung pulang selalu rapat dulu. Lelaaah...
6. BELALANG ( BEpergian dan seLAlu boLANG )
Suka traveling sana sini, gak peduli tentang tugas dan skripsi yang penting bisa selfie ke tempat2 hits getooooh...
7. KUNANG KUNANG ( KUliah NANGkring KUliah NANGkring )
Doyan habisin waktu luang dan uang buat nongkrong di cafe-cafe yang paling gahooooll...
8. KUPU KUPU ( KUliah PUlang KUliah PUlang )
Minim kesibukan, biasanya gak menghasilkan, minim relasi, minim prestasi, setelah lulus susah cari kerja
Selain materi di dalam kelas kita juga terjun ke lapangan untuk melihat beberapa stand bazar UKM UISI, banyak sekali UKM dan para peserta bingung untuk memilih yang mana. Kita juga di ajarkan untuk menghafal mars uisi, totalitas perjuangan dan visi misi uisi.
Saat pulang dalam keadaan hujan deras namun kita masih semangat untuk mengikuti CHAMPS walaupun tugas yang di berikan kakak-kakak penugasan sangat banyak. Kita tidak boleh menyerah dan mengeluh, karena apa yang di berikan kakak-kakak adalah suatu hal yang harus kita jalani untuk menjadi mahasiswa calon pemimpin yang sebenarnya.
Comments
Post a Comment